LAKUKAN OBSERVASI FASILITAS DAN LAYANAN DEALER

Global COO Hyundai Kunjungi HMI BSD City 

Ekonomi-Bisnis | Selasa, 07 November 2023 - 11:34 WIB

Global COO Hyundai Kunjungi HMI BSD City 
Global COO Hyundai (tengah) foto bersama jajaran direksi dan manajemen Hyundai di (HMID UNTUK RIAUPOS.CO)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Global Chief Operating Officer (GCOO) Hyundai Motor Company José Muñoz melakukan kunjungannya di Indonesia. José Muñoz yang resmi dilantik sebagai GCOO Hyundai Motor Company pada Mei lalu bukanlah orang baru di dunia otomotif.

Sebelum mendapatkan posisinya di pabrikan Korea Selatan tersebut sempat berkarier di Nissan sejak tahun 2004. Dan selama 15 tahun berkarier memberikan pertumbuhan penjualan yang signifikan dan menciptakan rekor penjualan di areanya.


Jabatan terakhir di merek Nissan, José Muñoz sebagai Chief Performance Officer and Chairman Nissan. Dari sisi akademis, pria memiliki gelar PhD. Teknik Nuklir dari Politeknik Universitas Madrid dan mendapatkan gelar MBA dari Sekolah Bisnis IE Madrid.

Dalam kunjungan ke Indonesia pada 2 November 2023 lalu dan mengunjungi Hyundai BSD City yang dibangun dengan Corporate Identity yaitu Global Dealer Space Identity (GDSI). 

Selama di Hyundai BSD City, José Muñoz melakukan observasi pada fasilitas serta pelayanan bengkel maupun dealer.

Selain itu dirinya juga menyempatkan diri untuk melihat produk Hyundai yang difokuskan untuk Indonesia seperti Hyundai Stargazer dan Hyundai Creta. 

José Muñoz memang memiliki berbagai pengalaman gemilang di industri otomotif. Hal ini dibuktikan mampu meningkatkan penjualan merek Hyundai dan Genesis di Amerika Serikat secara signifikan, bahkan ketika masa pandemi dimana rantai suplai bahan baku mengalami disrupsi.

Sebagai pemegang posisi GCOO, José Muñoz akan bertanggung jawab untuk perkembangan Hyundai secara global, tidak terkecuali Indonesia. Beberapa tanggung jawabnya adalah fokus pada penjualan, servis, sampai perencanaan produk.

José Muñoz juga berbincang terkait pasar otomotif di Indonesia serta berdiskusi untuk semakin mengerti kondisi Indonesia untuk meningkatan pelayanan maupun produk Hyundai di Indonesia bersama Presiden Direktur PT Hyundai Mobil Indonesia Denny Siregar dan Direktur Sales & Marketing Hendrik Wiradjaja.(rls/esi)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook